Info Umum
StudiTafsir.com adalah sebuah platform digital berisikan tulisan-tulisan mengenai khazanah Tafsir di dunia Islam dengan tujuan utama sebagai penyeimbang antara kajian akademik di level pemikir dan akademisi Indonesia dengan diskusi serupa di level masyarakat umum.
“Jarak yang terlampau jauh” dari kedua kutub ini paling tidak tergambarkan dalam beberapa hal:
Pertama, proses penulisan karya ilmiah di Jurnal-jurnal berreputasi yang memakan waktu hingga bertahun-tahun, berbanding terbalik dengan tulisan-tulisan populer di dunia maya yang cenderung kilat dan “kejar tayang”.
Kedua, persebaran tulisan-tulisan (dalam bentuk jurnal ataupun buku) mengenai tafsir di Media Sosial (di whatsapp misalnya) yang serba mudah dan “lumrah”, meskipun tingkat keterbacaannya sangat rendah. StudiTafsir.com mengambil peran sebagai juru bicara artikel-artikel di Jurnal dengan menyuguhkan rangkuman dan catatan atasnya, agar para akademisi memiliki gambaran untuk menentukan bacaan prioritas.
Ketiga, dalam beberapa hal, diskursus akademik yang sedang nge-trend di Luar Negeri belum terasa gaungnya di Indonesia karena perbedaan bahasa dan budaya. StudiTafsir.com ingin berkontribusi dalam mempertemukan iklim akademik di dua dunia.
Berdasarkan tiga hal di atas, Website ini menampung dua jenis tulisan. Pertama dan yang paling besar porsinya adalah “review” terhadap tulisan (baik berupa artikel maupun buku) mengenai studi Tafsir. Kedua dan yang lebih sedikit jumlahnya adalah tulisan populer mengomentari isu-isu aktual berkaitan dengan Tafsir sebagai sebuah diskursus keagamaan.
Kata “Montase”, alih-alih “mozaik” atau “kolase” dipilih karena kami menyadari telah banyak publikasi yang secara baik me-highlight sebuah karya tafsir dalam topik tertentu. Jika materi-materi bagus ini dikumpulkan, pemahaman mengenai “Tafsir sebagai sebuah produk sejarah Intelektual” yang lebih komprehensif tidak mustahil diwujudkan.
Untuk korespondensi, hubungi kami di studitafsir.gmail.com, atau via Whatsapp di +491639158657
Check video promosi kami di Link Youtube berikut.